Foto Ist. |
Kota Bima, Fajar Media.Com,- Acara kampanye pasangan calon Walikota Bima dan Wakil Walikota Bima, H. Mohammad Rum dan Hj. Mutmainnah, Paslon AMANAH (Aji Rum - Umi Innah) . Paslon AMANAH menyampaikan sejumlah program unggulan yang akan mereka jalankan bila memenangkan Pilkada Kota Bima pada 27 November 2024 mendatang di Hadapan Ratusan TIM, Simpatisan, Loyalisnya. Senin malam (14/10).
Menurutnya, Aji Rum adalah pemimpin yang religius dan dapat dipercaya, seperti yang dibuktikan selama sembilan bulan menjabat sebagai Penjabat (Pj.) Walikota Bima. Sementara itu, Umi Innah disebut sebagai sosok perempuan inspiratif yang telah duduk di legislatif selama tiga periode, memberi semangat bagi kalangan muda dan perempuan.
“Paslon AMANAH memiliki program yang sangat pro-rakyat, seperti meningkatkan kesejahteraan janda, memberikan bantuan kepada fakir miskin, dan mengutamakan kesejahteraan masyarakat Kota Bima. Pemimpin yang baik adalah yang mampu beramanah,” ungkap dalam sambutannya.
Selain itu, acara ini juga diwarnai dengan pengukuhan Tim Pemenangan AMANAH untuk Kelurahan Kolo, Kecamatan Asakota. Abdul Rabbi, S.Si membacakan Surat Keputusan (SK) yang menetapkan A. Candra sebagai Ketua Tim Pemenangan di wilayah tersebut.
Dalam orasinya, Aji Rum memaparkan beberapa program unggulan yang akan dilaksanakan jika terpilih. Salah satu program utamanya adalah memberikan BPJS Ketenagakerjaan secara gratis bagi nelayan, petani, dan pegawai swasta. Program ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sektor-sektor penting tersebut.
Sementara itu, Umi Innah berfokus pada program pemberdayaan perempuan, terutama janda dan kalangan muda serta millenial. Ia menjanjikan pelatihan keterampilan, bantuan alat, dan modal usaha bagi perempuan yang membutuhkan. Selain itu, ia juga menyoroti program beasiswa, peningkatan insentif bagi ketua RT, RW, penyuluh posyandu, marbot, guru ngaji, serta pegawai honorer dan P3K.
Di sektor kelautan, paslon AMANAH berjanji untuk membantu nelayan dengan memberikan alat tangkap ikan modern. Mereka juga akan memperjuangkan aspirasi petani, menjadikan pertanian sebagai prioritas utama.
Hadir juga para anggota DPRD Kota Bima dan ketua dari partai pengusung Paslon AMANAH, yang turut memberikan dukungannya kepada pasangan AMANAH. Mereka mengimbau masyarakat untuk tidak salah memilih, menekankan bahwa Aji Rum dan Umi Innah memiliki pengalaman yang luar biasa dalam melayani masyarakat.
Dengan visi yang jelas dan program-program yang pro-rakyat, pasangan AMANAH berharap dapat memenangkan hati masyarakat Kota Bima dan mewujudkan kesejahteraan untuk semua lapisan warga.(ADV/TIM)