Jadi Pembina Apel Gabungan Wabub Dahlan: Jaga Disiplin dan Inovasi

Iklan Semua Halaman

.

Jadi Pembina Apel Gabungan Wabub Dahlan: Jaga Disiplin dan Inovasi

Senin, 06 Januari 2020
(Drs.H.Dahlan H.M.Noer,
Wakil Bupati Bima)
Kabupaten Bima, Fajar Media Bima.com,- Wakil Bupati Bima H Dahlan HM. Noer, Mp.d menjadi Pembina apel, pada saat apel gabungan Lingkup Pemkab Bima yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati, Senin (06/01).

Apel Gabungan ini merupakan agenda rutin Pemkab Bima, dilaksanakan minggu pertama di awal Bulan dan dihadiri Sekretaris Daerah, Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD dan Kabag Lingkup Setda Bima.

Wabup Dahlan, meminta kepada seluruh jajaranya tetap menjaga kedisiplinan karena itu kita akan mampu berinovasi.
‘’Aparatur negara tetap tegakkan disiplin dan berinovasi,’’ujar Kabag Humas Setda Bima, Senin (06/01). 

Wabub yang biasa disapa Babe ini, menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan, atas semangat kerja yang dilandasi tanggung jawab, kepada seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara di lingkup Pemerintah Kabupaten Bima.
Apel gabungan yang dilaksanakan setiap awal bulan, merupakan rutinitas dalam rangka meningkatkan etos kerja dan disiplin Aparatur Sipil Negera (ASN).

Wabup juga menyampaikan, bahwa  Pembangunan harus terus dilakukan secara berkesinambungan dan terarah.
ASN dituntut sebagai garda terdepan dalam mensosialisasikan berbagai program pembangunan yang telah, sedang dan yang akan kita lakukan, kepada masyarakat.
Apel gabungan ini, katanya, dapat memupuk rasa persaudaraan, persatuan dan kerja sama yang baik dalam rangka meningkatkan rasa disiplin dan etos kerja.(F.05)