Kelompok Mahasiswa KKN STISIP Mbojo Bima Melakukan Pembagian Wakaf Alqur'An

Iklan Semua Halaman

.

Kelompok Mahasiswa KKN STISIP Mbojo Bima Melakukan Pembagian Wakaf Alqur'An

Jumat, 14 Agustus 2020
Muhammadong, S.Sos.MM, Saat Menyerahkan Bantuan
Kepada Salah Satu Guru Ngaji 

Kabupaten Bima, Fajar Media Bima.com,- Kelompok KKN STISIP MBOJO BIMA, Berlokasi di Desa Rompo Kecamatan Langgudu melakukan pembagian Wakaf Al- Qur'an kepada sejumlah masyarakat, guru ngaji, dan beberapa ketua RT/ RW yang ada di Desa Rompo.

Program pembagian wakaf Al-Qur'an ini adalah diprakarsai oleh kandidat Doktor Universitas Brawijaya Malang Bapak Adi Ardiansyah yang juga beliau adalah Dosen STISIP MBOJO BIMA. 

Dalam kegiatan tersebut kandidat Doktoral ini menyampaikan beberapa pesan kepada masyarakat, guru ngaji, Lebih-lebih kepada Pemdes dan BPD Desa Rompo agar kepada anak anak yang ada di desa setempat dapat membudayakan baca tulis Al-Qur'an dalam kehidupan beragama. Serta dengan membudayakan baca tulis Al-Qur'an supaya kedepannya anak - anak dapat menjadi generasi Al-Qur'an dimasa yang akan datang.Ucapnya Jum'At (14/8/2020)

Disampaikan pula oleh Dosen pembimbing 1 KKN Desa Rompo muhammadong,S.Sos.MM, menyampaikan terimakasih kepada Pemrintah Desa, BPD, dan seluruh lapisan masyarakat desa Rompo yang telah banyak membantu, mensukseskan program kerja kelompok binaanya.

Ucapan terimakasih kepada kandidat doktoral Universitas Brawijaya Malang tersebut yang sudah mau bekerjasama dengan mahasiswa KKN tersebut, dalam program pembagian wakaf Al-Qur'an.Imbuhnya

Sungguh pekerjaan yang mulia mudah mudahan kedepan program seperti ini dapat diikuti oleh semua orang yang ingin beramal saleh dan ingin menjadikan generasi di bima menjadi generasi cerdas dalam membaca, menghafal, mengamalkan Al- Qur'an di setiap sendi kehidupan di masa yang akan datang. Tutup Muhammadong.(F.05)