Didampingi Bupati Bima, FWB Silaturrahmi Dengan Gubernur NTB

Iklan Semua Halaman

.

Didampingi Bupati Bima, FWB Silaturrahmi Dengan Gubernur NTB

Jumat, 26 Juli 2019
Kabupaten Bima, Fajar Media Bima.com,- Jum’at, 26 Juli 2019 Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri didampingi oleh Kaban Kesbangpol Kabupaten Bima dan Kasi Trantib Kecamatan Wera bersama Front Wera Bersatu (FWB) bersilaturrahmi dengan Gubernur NTB sekaligus mendiskusikan aspirasi masyarakat Wera terkait dengan percepatan penanganan jalan Provinsi ruas Tawali – Sape Kecamatan Wera sepanjang 16,28 kilometer sebagaimana yang termaktub dalam Surat Bupati Bima Nomor : 050.12/006/06.9/2019 tertanggal 8 Juli 2019.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur NTB didampingi oleh Kaban Kesbangpoldagri Provinsi NTB menyambut secara langsung kehadiran Bupati Bima dan FWB.
Dalam proses silaturrahmi yang berjalan dinamis dan penuh kekeluargaan tersebut, Dr. Zulkieflimansyah menyatakan bahwa pada prinsipnya aspirasi dari masyarakat Wera yang disuarakan oleh FWB telah diterima sejak aspirasi dimaksud disuarakan terlebih lagi Bupati Bima telah bersurat resmi dan secara langsung menemui Gubernur pada tanggal 11 Juli 2019.

“Aspirasinya telah saya terima dan juga telah saya diskusikan bersama Bupati Bima. Alhamdulilah, hari ini bisa bertemu secara langsung dengan keluarga saya dari Kecamatan Wera yang tergabung dalam FWB” ungkap Gubernur sembari menyampaikan bahwa penanganan jalan Provinsi ruas Tawali – Sape Kecamatan Wera dilaksanakan pada tahun 2020. Gubernur juga menyampaikan bahwa masih banyak ruas jalan Provinsi  yang mesti dituntaskan dan terus dijuangkan penganggarannya.

Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri menyampaikan bahwa silaturrahmi tersebut merupakan wujud support dan rasa kebersamaan yang tinggi dari segenap masyarakat Kabupaten Bima khususnya Kecamatan  Wera untuk terus memberi perhatian dalam setiap ikhtiar membangun.

“saya bersyukur dan merasa bahagia karena mendampingi FWB untuk bersilaturrahmi dan menyampaikan aspirasinya secara langsung kepada Gubernur. Hal ini menggambarkan betapa pemerintah akan selalu bergandengan dengan masyarakat guna membangun dan menjuangkan pemenuhan kebutuhannya. Oleh karena itu, budaya silaturrahmi berlandas hikmah dalam penyampaian aspirasi mesti terus ditumbuh kembangkan; dengan cara demikian, aspirasi dapat tersampaikan secara rinci, diterima secara cermat dan diberikan solusi yang proporsional” ungkap Umi Dinda.

Pada akhir silaturrahmi, setelah mencermati  penyampaian Gubernur, FWB menyambut positif dan menyatakan siap memberikan dukungan pada setiap program membangun baik dari provinsi maupun yang utama adalah program – program dari Pemerintah Kabupaten Bima.(F.06)